Kamis
21 November 2024
Dina
12 Okt 2024, 22:02 pm

Syi’ar Jum’at Santri Ponpes Al-Qur’an Al-Zamriyah Program Tele-qur’an di Radio Safasindo 98.2 FM

al-zamriyah.sch.id-Santri Ponpes Al-Qur’an Al-Zamriyah, Simalanggang Kecamatan Payakumbuh Kabupaten Lima Puluh Kota diundang Radio Safasindo 98.2 FM. Diadakan pada hari Jum’at tanggal 11 Oktober 2024 pukul 20.00 WIB hingga 21.00  WIB dalam rangka Syi’ar Jum’at Safasindo Spesial Tele-qur’an, dengan slogan” Jum’at adalah Hari Amal kebaikan yang kebaikan pahalanya dilipat gandakan. Hadirnya syi’ar jum’at Safasindo membersamai pendengar untuk melewati hari mulia dengan kesejukan InsyaaAllah”.

“Undangan Program Tele-qur’an yang diadakan oleh Radio Safasindo 98.2 FM ini, dikuti oleh 5 ORANG santri putra Ponpes Al-Qur’an Al-Zamriyah. Kegiatan ini selain dalam rangka syi’ar al-Qur’an juga dalam rangka melatih kreatifitas, rasa percaya diri serta memperkuat jiwa seorang santri yang dekat dengan al-Qur’an”. tutur Ustadz Roby Hably, M.Ag.

Dalam pelaksaannya santri membacakan Al-Qur’an secara Tartil yang dimulai dari QS. Al-Baqarah ayat 30-69. Santri yang berpartisipasi dalam acara tele-qur’an terdiri dari 3 orang santri tingkat SMA dan 2 orang santri tingkat SMP yaitu, Musthafa Farid Allaysi, Ilham Alfarizi, Isra Syukra Hamda, Ibnu Haziq Adlani, dan Alif Firza Yondira yang didampingi oleh Ustadz Refialdo Azmi, S.E.

 

 

 

 

Balai Rupih, 12 Oktober 2024

By: Desi Nofriani

Artikel ini memiliki 0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

SEKOLAH

Pondok Pesantren Al-Qur'an Al-Zamriyah

Jorong Balai Rupih, Nagari Simalanggang, Kecamatan Payakumbuh, Kabupaten Lima Puluh Kota

Yulizar Bila, M.Ed

Kepala Sekolah